• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Kamis, 29 Mei 2025
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Keluarga

3 Tips Bagi Istri agar Tidak Dibenci Keluarga Suami

Oleh Yudi
5 tahun lalu
in Keluarga
Waktu Baca: 2 menit baca
A A
0
ISTRI, suami

Foto: Unsplash

0
BAGIKAN

PERMASALAHAN dalam rumah tangga tidak selamanya hadir dari pihak istri atau pun suami. Terkadang dari pihak keluarga suami maupun istri tercipta suatu masalah tertentu yang mengganggu pikiran Anda. Dan biasanya, masalah seperti ini sulit untuk diselesaikan apalagi jika kebencian itu telah bersarang sebelum adanya pernikahan.

Sebagai seorang istri, Anda harus mampu bersikap baik kepada suami dan keluarganya. Walau kini Anda sedang tidak bersama keluarga suami, tapi silaturahim harus tetap dijalankan. Lalu, bagaimana jika keluarga suami malah membenci Anda?

BACA JUGA: Menantu Haruskah Menafkahi Mertua?

Pertama: Barangkali kebencian yang nampak dari mereka terbangun di atas pemikiran yang tidak benar mengenai diri Anda, yang bisa jadi hanya bersifat temporer dan pada akhirnya akan hilang dan sirna jika Anda berusaha menampakkan kebaikan kepada mereka. Sebab, kita tidak bisa memvonis masa yang akan datang dengan hanya memandang sekilas.

ArtikelTerkait

7 Dampak Medis dan Psikologis Jika Suami Istri Lama Tidak Berjima’

Suami Tidak Mau Kasih Tahu soal Besaran Gaji, Istri Harus Gimana?

Benarkah Istri yang Menopause Sudah Tidak Ada Keinginan untuk Jima?

4 Hal yang Harus Anak Lihat dari Ayahnya

Berapa banyak pemudi yang awalnya dibenci keluarga suami, namun kemudian ketika mereka bergaul dengannya, melihat kebaikan dan akhlaknya yang bagus, maka berubahlah pandangan (buruk) mereka terhadapnya.

Celaan mereka berubah menjadi pujian dan kebencian mereka menjadi kecintaan. Untuk itu, janganlah Anda menetapkan berbagai kejadian dan meramalkan kesialan terhadap masa depan Anda bersama suami Anda.

Kedua: Hendaknya Anda mempersembahkan akhlak terindah yang ada pada diri Anda kepada keluarga suami Anda. Di mana mereka memiliki hak kebaikan atas diri Anda dikarenakan keberadaan mereka sebagai keluarga suami Anda. Khususkan hal tersebut pada kedua orang tuanya. Perhatikanlah ibunya dan jagalah ia sebagaimana halnya ibu Anda.

BACA JUGA: Menakjubkan, Menantu Ini Urus Mertuanya Layaknya Orangtua Sendiri

Ketika ia berkunjung ke rumah Anda, berupayalah untuk menyambutnya dengan penuh kegembiraan dan keceriaan. Jangan banyak menyibukkan diri dengan suami Anda selama ia ada bersama Anda berdua. Sebab, hal ini akan menyalakan sumbu kecemburuan yang tak dapat dikendalikan.

Ketiga: berdoalah kepada Allah. Mintalah kepada-Nya agar Dia memberikan taufik kepada Anda untuk memperbaiki hubungan mereka, melembutkan hati-hati mereka serta menyusupkan rasa kecintaan Anda dalam hati mereka. Ketahuilah, bagaimana pun Anda mencari berbagai macam solusi, taufik sesudah itu hanya ada di tangan-Nya. Untuk itu, menghadaplah kepada-Nya dengan kesempurnaan raghbah (cinta) dan inabah (taubat). []

Sumber: 150 Problem Rumah Tangga yang Sering Terjadi/Karya: Nabil Mahmud/Penerbit: Aqwam

Tags: Istrimenantumertuasuami
ShareSendShareTweetShareScan
Advertisements
ADVERTISEMENT
Previous Post

IslamposAid Serahkan Donasi untuk Ovie, Sang Anak Yatim

Next Post

Jadi Ibu Rumah Tangga

Yudi

Yudi

Terkait Posts

suami istri bosan berhubungan intim, jima'

7 Dampak Medis dan Psikologis Jika Suami Istri Lama Tidak Berjima’

29 Mei 2025
Tips untuk Istri agar Suami Tambah Cinta, Solusi untuk Suami Cemburuan, Menaati Suami, Ciri Suami Idaman, Sebab Istri Harus Taat kepada Suami, Kriteria Istri Idaman, Nama Suami, Gaji

Suami Tidak Mau Kasih Tahu soal Besaran Gaji, Istri Harus Gimana?

26 Mei 2025
Jima, Sanggul, Jamilah binti Abdullah bin Ubay bin Salul, Potongan Rambut Perempuan yang Tidak Diperbolehkan dalam Islam

Benarkah Istri yang Menopause Sudah Tidak Ada Keinginan untuk Jima?

24 Mei 2025
Doa Memohon Rezeki kepada Allah, Niat Puasa Ramadhan, Anak

4 Hal yang Harus Anak Lihat dari Ayahnya

24 Mei 2025
Please login to join discussion

Tulisan Terbaru

Umur, Tips Bugar, Kanker Prostat

5 Kebiasaan yang Memicu Kanker Prostat bagi Laki-laki

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0

Ciri Diabetes, Tubuh Penuh Gula

Cara Mendeteksi Tubuh Penuh Gula

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0

Tahajjud, Amalan di Pagi Hari, Shalat Taubat, Renungan, Tahajjud, Shalat Malam, shalat tahajud, Bangun Malam

Agar Mudah Bangun Malam

Oleh Dini Koswarini
29 Mei 2025
0

kurban

Akibat Orang Kaya Tapi Tidak Mau Berkurban: Tinjauan Hukum dan Etika Islam

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0

suami istri bosan berhubungan intim, jima'

7 Dampak Medis dan Psikologis Jika Suami Istri Lama Tidak Berjima’

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0

Terpopuler

Cara Mendeteksi Tubuh Penuh Gula

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0
Ciri Diabetes, Tubuh Penuh Gula

Tubuh penuh gula mengacu pada kondisi ketika kadar gula dalam darah tinggi secara terus-menerus.

Lihat LebihDetails

Apakah Sering Minum Kopi Bisa Merusak Ginjal?

Oleh Saad Saefullah
28 Mei 2025
0
Akibat Menahan Buang Air Kecil, Tempat Kerja, Kopi

Jawabannya tidak sesederhana ya atau tidak, karena tergantung pada jumlah konsumsi,kopi kondisi kesehatan individu, dan gaya hidup secara keseluruhan.

Lihat LebihDetails

5 Kebiasaan yang Memicu Kanker Prostat bagi Laki-laki

Oleh Yudi
29 Mei 2025
0
Umur, Tips Bugar, Kanker Prostat

Kanker prostat umumnya tumbuh secara perlahan dan sering kali tidak menimbulkan gejala pada tahap awal.

Lihat LebihDetails

Cara Singkat Tulis ‘Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam ﷺ di Microsoft Word, Ini Dia

Oleh Saad Saefullah
19 Oktober 2024
1
Nabi Muhammad Keutamaan Membaca Sholawat, Waktu Terbaik Bershalawat, Sholawat, Ciri Fisik Rasulullah, Wasiat Nabi Sebelum Wafat, Cara Bershalawat yang Benar kepada Nabi, Keistimewaan Rasulullah, Kebiasaan Nabi Muhammad ﷺ, Rasulullah

Selain untuk membuat karakter shalawat tersebut, kita juga bisa membuat lafadz Allah (ﷲ), Muhammad (ﷴ), Basmalah (﷽), Jalla Jalaluhu (ﷻ)...

Lihat LebihDetails

Keutamaan Siang Hari pada 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah bagi Umat Islam

Oleh Yudi
28 Mei 2025
0
10 Hari Awal Bulan Dzulhijjah, haji, haji mabrur, Dzulhijjah

Tanggal 9 Dzulhijjah dikenal sebagai Hari Arafah, hari yang sangat mulia di mana doa-doa dikabulkan dan dosa-dosa diampuni.

Lihat LebihDetails
Facebook Twitter Youtube Pinterest Telegram

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.