• Redaksi
  • Iklan
  • Disclaimer
  • Copyright
Minggu, 22 Mei 2022
No Result
View All Result
NEWSLETTER
Islampos
No Result
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Ramadhan
  • Cari
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Ramadhan
  • Cari
No Result
View All Result
Islampos
No Result
View All Result
Home Syi'ar

Ujub, yang Menghanguskan Amal Baik

by Saad Saefullah
4 bulan ago
in Syi'ar
Reading Time: 2 mins read
0
Sombong, ujub

Foto: Freepik

SAAT diri merasa telah banyak berbuat baik untuk Islam dan kaum muslimin, kita merasa telah melakukan sesuatu untuk membela Allah, Rasul-Nya dan Al-quran. Lalu hati kita menganggap remeh orang yang tidak melakukan hal seperti kita. Atau bahkan menganggap mereka lemah dan tak berguna. Inilah yang dinamakan ujub.

Tahukah Anda? bahwa perasaan seperti ini bisa membatalkan amalnya?

Ibnul Mubaarok rahimahullah berkata, “Aku tidak mengetahui pada orang-orang yang sholat perkara yang lebih buruk daripada ujub” (Diriwayatkan oleh Al-Baihaqi dalam Sy’abul Iman no 8260).

BACA JUGA: Inilah 5 Amalan Untuk Orang Yang Sibuk

Syaikh Ibnu Al Utsaimin menjelaskan bahwa ujub itu dapat membatalkan amal. Beliau mengatakan, “kelompok yang kedua, yaitu orang-orang yang tidak memiliki tahqiq (kesungguhan) dalam pokok iman kepada takdir. Mereka melakukan ibadah sekadar yang mereka lakukan. Namun mereka kita sungguh-sungguh dalam ber-isti’anah kepada Allah dan tidak bersabar dalam menjalankan hukum-hukum Allah yang kauni maupun syar’i. Sehingga dalam beramal mereka pun malas dan lemah, yang terkadang membuat mereka terhalang dari beramal dan menghalangi kesempurnaan amal mereka. Dan membuat mereka ujub dan sombong setelah beramal yang terkadang bisa menjadi sebab amalan mereka hangus dan terhapus” (Majmu’ Fatawa war Rasail, 4/250).

Tanda Istiqomah, penyakit ain, ujub
Foto: Unsplash

Perkataan beliau selaras dengan sabda Nabi shallallahu alaihi wasallam, “Tiga perkara yang membinasakan, rasa pelit yang ditaati, hawa nafsu yang diikui dan ujubnya seseorang terhadap dirinya sendiri” (HR at-Thobroni dalam Al-Awshoth no 5452 dan dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani dalam As-Shahihah no 1802).

BACA JUGA: Virus Sombong

Demikian pula sabda beliau, “Jika kalian tidak berdosa maka aku takut kalian ditimpa dengan perkara yang lebih besar darinya (yaitu) ujub! Ujub!” (HR Al-Baihaqi dalam Syu’abul Iman no 6868, hadits ini dinyatakan oleh Al-Munaawi bahwasanya isnadnya jayyid (baik) dalam at-Taisiir, dan dihasankan oleh Syaikh Al-Albani dalam Shahih Al-Jaami’ no 5303).

Nasihat Imam Ghazali Hukum Menyakiti Hati, Macam Orang Zalim, Hasad, ujub
Foto: Pinterest

Jika kita merasa ujub, sebagaimana ditanyakan kepada Aisyah radliyallahu anha siapakah orang yang terkena ujub, beliau menjawab, “Bila ia memandang bahwa ia telah menjadi orang yang baik” (Syarah Jami As Shoghier).

Lalu jika sifat ujub ini disertai dengan menganggap remeh orang lain, maka jadilah sebuah kesombongan. Bukankah Allah Azza Wajalla mengusih setan karena sifat sombong?

Wallahu A’lam. []

SUMBER: MUSLIM OR ID

Tags: amal baikujub
ShareSendShareTweet



loading...
loading...
Previous Post

Inilah 6 Keutamaan Memuliakan Anak Yatim

Next Post

Cari-cari Alasan untuk Tidak Berhijab

Saad Saefullah

Saad Saefullah

Lelaki dengan tiga orang anak yang menyukai kisah-kisah Nabi dan para sahabat

Related Posts

Nafsu Syahwat

5 Cara Kendalikan Nafsu Syahwat

21 Mei 2022
Keajaiban Sedekah amal sahabat, Sifat Tercela, Manusia Bodoh, Pemberian Allah, Takdir

Pasrah kepada Takdir, Apa Artinya?

20 Mei 2022
Orang yang Dicintai Malaikat Birrul Walidain, Peranan Akhlak, Akibat Membahagiakan Orangtua, Tanda Allah Menghendaki Kebaikan pada Seseorang, Adab Hormati Orang Tua, adab penting dalam Islam

3 Adab Penting dalam Islam

19 Mei 2022
Larangan bagi Perempuan Haid atau Nifas, Manfaat Puasa Senin Kamis, Hukum Menunda-nunda Qadha Puasa Ramadhan, Puasa Senin Kamis, Manfaat Puasa Sunnah Senin dan Kamis, qadha puasa, Puasa Qadha, Waktu Membayar Utang Puasa Ramadhan, Ketentuan Qadha Puasa, Utang Puasa Ramadhan

Meninggal tapi Masih Punya Utang Puasa Ramadhan

19 Mei 2022
Please login to join discussion
Advertisements

Ramadhan

bulan haram

Salah dalam Menentukan Awal dan Akhir Ramadhan, Apakah Wajib Mengqadha?

by Sodikin
8:00 pm
0

...

Ilustrasi. Foto: Cerpin

Umat Islam yang Berpuasa di Lingkaran Kutub Kerap Hadapi Kebingungan

by Sodikin
1:39 pm
0

...

Foto: Aldi/Islampos

Sebelum Shalat Id, Adakah Shalat Sunnah Lainnya?

by Eneng Susanti
3:00 pm
0

...

Ilustrasi. Foto: Medium

11 Tipe Orang yang Puasa, Anda Termasuk yang Mana?

by Eneng Susanti
7:15 am
0

...

Foto: Dokter Sehat

Bikin Sehat, Inilah Sederet Manfaat Hebat dari Makan Kuaci

by Eneng Susanti
2:00 pm
0

...

ADVERTISEMENT
Facebook Twitter Youtube Pinterest

On Facebook

Navigasi

  • Home
  • Copyright
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

No Result
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Ramadhan
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.