• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Sabtu, 25 Maret 2023
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Syi'ar Inspirasi

Tetap Shalat saat Gempa, Ini Alasan Mengharukan Imam Masjid di Bali

Oleh Ari Cahya Pujianto
5 tahun lalu
in Inspirasi
Waktu Baca: 2 menit baca
A A
0
Foto: repro You Tube

Foto: repro You Tube

1
BAGIKAN

JAKARTA—Beriringan dengan musibah gempa bumi 7 SR yang mengguncang Lombok, Bali dan Sumbawa beberapa hari ke belakang, beredar viral sebuah video yang merekam seorang imam masjid yang tetap memimpin shalat meski tubuhnya terus bergoyang dengan kencang.

Imam yang kemudian diketahui bernama Syekh Arafat, saat itu terus menjaga shalatnya dan tak berhenti melantunkan ayat kursi meski masjid As-syuhada diguncang gempa. Diketahui, masjid yang menjadi lokasi imam tersebut shalat adalah masjid As-Syuhada, Denpasar, Bali.

Berdasarkan kesaksian seorang jamaah sekaligus pengurus masjid As-Syuhada bernama Pungkasandi Putra alias Ipung, Imam yang namanya menjadi perbincangan dunia maya itu bernama Syekh Arafat.

BACA JUGA: Viral, Imam Ini Tetap Salat Walau Diguncang Gempa

ArtikelTerkait

Qari Indonesia Sabet Juara 3 MTQ Internasional di Iran

Cetak Sejarah, Ridwana Wallace-Laher Jadi CEO Wanita Muslim Pertama Badan Amal Internasional

Haru, Ini Alasan Pengantin Wanita yang Viral Minta Mahar Kain Kafan

Siswa Madrasah Indonesia Raih Medali Perak pada Kompetisi Robotika Thailand

Syekh Arafat berasal dari Yaman, dan saat gempa terjadi ia sedang mengimami shalat Maghrib. Ipung mengungkapkan bahwa rekaman video tersebut memang sengaja dilakukan oleh pengurus masjid, hal itu dilakukan untuk mengabadikan suara imam yang indah dan merdu.

“Kami memang sudah berniat merekam beliau, karena beliau memiliki suara yang indah dan merdu. Dan setiap memimpin shalat, kami menyukai suaranya, dan ingin orang lain juga mendengar dan bisa menikmati suara beliau. Makanya kami rekam,” ujar Ipung, Selasa, (7/8/2018).

Ipung mengatakan,tayangan tersebut diambil saat Imam Syekh Arafat sedang memimpin shalat dan disiarkan melalui live di Facebook.

Ipung sendiri mengaku tidak berencana macam-macam, bahkan tidak menyangka akan terjadi gempa. Ia hanya ingin membagi kepada orang lain soal lantunan merdu suara Syekh Arafat. “Saat gempa terjadi saya berada di belakang mimbar, saya juga ikut berjemaah,” ujarnya.

Saat ini, lanjut Ipung, Syekh Arafat memilih tidak mau bertemu dengan media. Ia khawatir akan ada terselip riya jika ia berbicara pada media.

Sebelumnya Ipung mengaku sempat berbincang dengan Syekh Arafat saat gempa berhenti dan shalat selesai dilakukan. Ia menanyakan mengapa Syekh Arafat tetap melanjutkan shalat dan tak melarikan diri ketika gempa mengguncang dengan kuat.

“Syekh bilang, sebagai Muslim kita wajib menyerahkan nyawa kita pada Allah SWT. Dan saat itu ia adalah Imam sehingga wajib mempertahankan shalatnya hingga selesai. Menurut Syekh Arafat, gempa ini tidak seberapa jika dibandingkan kepanikan kita di Yaumil Akhir nanti,” tutur Ipung.

Syekh Arafat juga secara spontan melantunkan ayat kursi dan mengulang kalimat pertama di ayat kursi karena mengagungkan kebesaran Allah yang ditunjukkan melalui gempa bumi. []

SUMBER: VIVA

Tags: BaliGempa BumiImam MasjidlombokMasjid As-SyuhadaSyekh Arafat
ShareSendShareTweetShare
Advertisements
ADVERTISEMENT
Previous Post

Imam Bukhari, Hadits dan Sang Ibunda

Next Post

Akademisi UI Ungkap Alasan Masyarakat Minim Berwakaf

Ari Cahya Pujianto

Ari Cahya Pujianto

Hanya Pemuda Akhir Zaman yang Berharap Ridha dan Ampunan Allah Swt

Terkait Posts

Abdullah Fikri qari MTQ

Qari Indonesia Sabet Juara 3 MTQ Internasional di Iran

7 Maret 2023
Ridwana Wallace Laher

Cetak Sejarah, Ridwana Wallace-Laher Jadi CEO Wanita Muslim Pertama Badan Amal Internasional

26 Februari 2023
mahar kain kafan

Haru, Ini Alasan Pengantin Wanita yang Viral Minta Mahar Kain Kafan

26 Januari 2023
siswa madrasah robotika

Siswa Madrasah Indonesia Raih Medali Perak pada Kompetisi Robotika Thailand

22 Januari 2023
Please login to join discussion

Terbaru

Foto: Unsplash

4 Cara Memuliakan Al-Quran di Bulan Ramadhan

Oleh Amang Dede
25 Maret 2023
0

Ramadhan adalah bulan Quran. Sehingga tidak heran, jika ada beberapa cara memuliakan Al-Quran di bulan Ramadhan ini. 

PPATK

MAKI Bakal Laporkan PPATK ke Polisi Buntut Rp 349 T, Ini Alasannya

Oleh Yudi
25 Maret 2023
0

Boyamin menyesalkan sikap anggota DPR yang seakan tak mendukung langkah PPATK untuk membuka dugaan TPPU Rp 349 triliun.

anak

Anak Korban Gagal Ginjal Diduga Dipaksa Pulang dari RSCM, Ini Penjelasan Kemenkes RI

Oleh Yudi
25 Maret 2023
0

Anak bernama Raihan tersebut konon juga sempat dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat namun dipaksa pulang.

PBNU

Bertemu Presiden Jokowi, Ketua Umum PBNU Bahas Solusi Perdamaian Dunia

Oleh Yudi
25 Maret 2023
0

Gus Yahya menambahkan program-program yang dimiliki oleh PBNU tidak hanya untuk nasional saja, namun juga tingkat internasional.

Terpopuler

Onani Tidak Keluar Mani, Bagaimana Hukum Puasa Saya?

Oleh Amang Dede
5 Juni 2017
0
Foto: Amber Freda

Boleh jadi, mani akan keluar setelah beberapa lama Anda berupaya menahannya.

Lihat Lebih

Cara Singkat Tulis ‘Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam ﷺ di Microsoft Word, Ini Dia

Oleh Amang Dede
30 September 2020
1
Nabi Muhammad Keutamaan Membaca Sholawat, Waktu Terbaik Bershalawat, Sholawat, Ciri Fisik Rasulullah, Wasiat Nabi Sebelum Wafat, Cara Bershalawat yang Benar kepada Nabi, Keistimewaan Rasulullah

Selain untuk membuat karakter shalawat tersebut, kita juga bisa membuat lafadz Allah (ﷲ), Muhammad (ﷴ), Basmalah (﷽), Jalla Jalaluhu (ﷻ)...

Lihat Lebih

Inilah 10 Nama Bulan Ramadhan dalam Al Qur’an dan Hadits

Oleh Amang Dede
15 Juni 2017
0
Keutamaan Ramadhan

Sejarah mencatat, bahwa pada bulan suci Ramadhan inilah beberapa kesuksesan dan kemenangan besar diraih ummat Islam.

Lihat Lebih
Facebook Twitter Youtube Pinterest

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

Update Contents
Islampos We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications