• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Rabu, 17 Agustus 2022
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Tahukah Anda

Benarkah Ibu Hamil Dilarang Minum Air Es?

Oleh Laras Setiani
2 tahun lalu
in Tahukah Anda
Waktu Baca: 2 menit baca
A A
0
Foto: Tribunnews

Foto: Tribunnews

0
BAGIKAN

SEBAGIAN orang percaya bahwa minum es saat hamil dapat berpengaruh buruk pada kesehatan janin. Padahal, kenyataannya belum tentu demikian. Minum air putih yang cukup selama hamil sangat penting untuk menjaga kesehatan ibu dan janin. Ibu hamil dianjurkan untuk minum 8-12 gelas air setiap harinya. Jika tidak, ibu hamil berisiko mengalami dehidrasi.

Tapi karena bosan dengan air putih biasa, tidak sedikit ibu hamil yang mengonsumsi air es atau minuman dingin lainnya, seperti susu atau jus yang dicampur es. Apalagi ibu hamil memang lebih mudah kegerahan, sehingga minuman dingin dapat sangat menggoda.

BACA JUGA:16 Manfaat Buah Pisang untuk Ibu Hamil

Ada beberapa mitos yang beredar di masyarakat terkait ibu hamil minum es atau mengonsumsi makanan dingin. Salah satunya adalah minum es dapat menyebabkan bayi sakit, atau lahir dengan ukuran dan berat badan di atas rata-rata. Faktanya, hal tersebut tidaklah benar.

ArtikelTerkait

Air Terjun Gunung Uhud yang Disebutkan Nabi

Masa Hidup Dajjal di Dunia

3 Kemukjizatan Alquran yang Jarang Disadari

Berusia Hampir 1.400 tahun lebih, Inilah Sumur Utsman bin Affan

Ukuran dan berat badan bayi tidak dipengaruhi suhu minuman atau makanan yang dikonsumsi ibu saat hamil. Bayi dapat terlahir dengan ukuran dan berat badan yang besar jika:

  1. Memiliki faktor keturunan atau genetik untuk tubuh yang besar.
  2. Ibu hamil memiliki riwayat melahirkan bayi dengan berat badan besar.
  3. Ibu hamil menderita diabetes gestasional.
  4. Bayi lahir melebihi waktu yang diperkirakan.

Sebaliknya, minum air es saat hamil justru memiliki beberapa manfaat bagi kehamilan, yaitu mencegah tubuh ibu hamil kepanasan, serta membantu merangsang pergerakan bayi di dalam kandungan.

Jika Bumil khawatir karena tidak merasakan pergerakan Si Kecil seperti biasa, minum es dapat merangsangnya untuk bergerak. Saat minum es, suhu dingin bisa dirasakan oleh bayi sehingga merangsangnya untuk bergerak.

Salah satu upaya yang perlu Bumil lakukan agar aman mengonsumsi air es adalah memastikan bahwa air atau es batu yang Bumil minum terbuat dari air matang dan bersih. Pasalnya, air yang tidak dimasak hingga matang dapat membawa kuman dan virus penyebab infeksi berbahaya.

Agar terhindar dari risiko tersebut, Bumil dapat menerapkan beberapa tips di bawah ini:

  1. Ketika bepergian, sebisa mungkin bawa minuman sendiri dan pastikan minuman tersebut bersih.
  2. Jika Bumil membeli produk minuman botolan, pastikan botolnya tersegel baik. Hindari membeli produk dengan kemasan atau segel yang rusak, bocor, dan warnanya telah berubah. Selalu juga periksa tanggal kedaluwarsa sebelum membelinya.
  3. Jika ingin minum es saat hamil, daripada mengonsumsi minuman dengan es batu, pilih produk minuman kemasan yang sudah didinginkan. Pastikan kembali bahwa kemasan dan segel tidak rusak untuk mencegah kontaminasi kuman.

BACA JUGA: Kalau Istri Tengah Hamil, Suami Bolehkah …

Minum es saat hamil pada intinya boleh-boleh saja, namun Bumil tetap perlu waspada. Pastikan es tersebut dibuat dari air yang bersih, serta disimpan dan diolah dengan higienis. Selain itu, pastikan minuman dingin yang Bumil konsumsi tidak mengandung banyak gula atau zat kimia tambahan, seperti pewarna, perasa, atau pengawet.

Untuk memastikan kondisi kesehatan ibu dan bayi baik, jangan lupa untuk melakukan pemeriksaan kandungan secara rutin ke dokter kandungan. Dokter akan membantu Bumil membuat daftar makanan dan minuman yang harus dihindari selama masa kehamilan. []

SUMBER: ALODOKTER

Tags: air esibu hamilminumminum air es
ShareSendShareTweetShare
Advertisements



ADVERTISEMENT
Previous Post

Jangan Tunda 5 Bentuk Ibadah Ini

Next Post

Lakukan Ini, Shalat Anda Batal

Laras Setiani

Laras Setiani

Terkait Posts

Air Terjun Gunung Uhud

Air Terjun Gunung Uhud yang Disebutkan Nabi

16 Agustus 2022
Foto: Pexels

Masa Hidup Dajjal di Dunia

16 Agustus 2022
Kemukjizatan Alquran yang jarang disadari, gaya bacaan Al-Qur'an, cara menjadikan Al-Qur'an sebagai penyembuh

3 Kemukjizatan Alquran yang Jarang Disadari

9 Agustus 2022
Sumur Utsman bin Affan

Berusia Hampir 1.400 tahun lebih, Inilah Sumur Utsman bin Affan

6 Agustus 2022
Please login to join discussion
Facebook Twitter Youtube Pinterest

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist