• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Kamis, 10 Juli 2025
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Tahukah Anda

Masjid Nabawi, Dilindungi oleh Allah SWT

Oleh Saad Saefullah
4 tahun lalu
in Tahukah Anda
Waktu Baca: 2 menit baca
A A
0
masjid nabawi, Warna Hijau untuk Penyembuhan

Foto: Pixabay

0
BAGIKAN

MASJID Nabawi memiliki keutamaan yang tidak dimiliki oleh masjid-masjid lainnya.

Ketika kita melakukan haji atau pun umrah, maka kita akan menginjakkan kaki di salah satu masjid di Madinah yang begitu istimewa. Ya, Masjid Nabawi merupakan masjid kedua setelah Masjid Quba yang dibangun oleh Rasulullah ﷺ ketika hijrah ke Madinah. Di masjid ini juga terdapat makam Rasulullah ﷺ dan para sahabatnya.

Harus diketahui bahwa siapa pun tidak akan pernah ada yang bisa menghancurkan tempat tersebut, kecuali dengan izin Allah SWT. Mengapa?

BACA JUGA: Kapan Masjid Nabawi Mulai Diterangi Lampu Listrik?

ArtikelTerkait

7 Karakter Mulia Pecinta Kucing: Rezekinya Mengalir dari Arah Tak Terduga

Kenapa Ada Orang yang Sering Bangun Pukul 3 Pagi?

Jangan Cuci Pakaian di Sore dan Malam Hari, Kenapa?

Suara-suara Aneh di Malam Hari, Abaikan Saja

Masjid Nabawi memiliki keutamaan tertentu yang tidak dimiliki oleh masjid-masjid lainnya. Hanya masjid pilihan yang mendapatkan keutamaan ini. Apa keutamaan masjid ini?

masjid nabawi
Foto: Muryanto/Islampos

Masjid Nabawi adalah salah satu dari tiga masjid yang disebutkan Al-Quran. Sebab, Allah SWT berfirman, “Mahasuci Allah yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya,” (QS. Al-Isra’: 1).

Disebutkan Masjid Aqsha adalah isyarat nyata kepada Masjid Nabawi, karena aqsha adalah isim tafdzil (kata benda untuk melebihkan) dari kata qashi (jauh). Jadi, bagi orang yang berada di Makkah Al-Mukarramah, maka masjid yang jauh darinya adalah Masjid Nabawi, sedang Masjid Aqsha itu sendiri adalah Baitul Maqdis. Allah SWT menyebutkan Masjid Nabawi dengan isyarat kedua masjid tersebut, karena Masjid Nabawi belum ada ketika ayat-ayat Quran diturunkan.

Tentang keutamaan Masjid Nabawi, Rasulullah ﷺ bersabda, “Shalat di masjidku ini lebih utama daripada seribu shalat di masjid lainnya kecuali Masjidil Haram dan shalat di Masjidil Haram itu lebih utama daripada seratus ribu shalat di masjid lainnya,” (Diriwayatkan Muslim).

Rasulullah ﷺ menjadikan Masjid Nabawi sebagai masjid kedua di mana bepergian tidak diperintahkan dengan sangat kecuali kepadanya. Rasulullah ﷺ bersabda, “Bepergian itu tidak diperintahkan dengan sangat kecuali ke tiga masjid, Masjid Haram, masjidku ini dan Masjid Aqsha.”

Rasulullah ﷺ memberi keistimewaan khusus kepada Masjid Nabawi yang tidak dimiliki masjid-masjid lainnya, yaitu Raudhah (taman) mulia yang disabdakan Rasulullah ﷺ dalam hadisnya, “Di antara rumahku dengan mimbarku terdapat salah satu Raudhah (taman) di taman-taman surga,” (Muttafaq alaih).

Diriwayatkan bahwa Rasulullah ﷺ bersabda, “Barangsiapa shalat empat puluh shalat di masjidku ini dan tidak ada satu shalat pun yang terlewatkan darinya, ia ditulis bebas dari neraka, bebas dari siksa dan bebas dari kemunafikan,” (Diriwayatkan Ahmad, Ath-Thabrani dan At-Tirmidzi. Namun, hadis ini di-dhaif-kan Syaikh Al-Albani dalam kitabnya, Al-Ahadis Adh-Dhaifah wal Maudhu’ah hadis no. 364).

masjid nabawi
Foto: Rizky Febrian/Islampos

BACA JUGA: 8 Fakta Kubah Masjid Nabawi yang Jarang Diketahui

Oleh karena itu, mengunjungi Masjid Nabawi untuk shalat di dalamnya adalah ibadah dan seorang Muslim boleh menjadikan sebagai tawassulnya kepada Tuhan, sehingga Allah SWT memenuhi kebutuhannya dan memberikan keridhaan kepadanya. []

Referensi: Ensiklopedi Muslim Minhajul Muslim/Karya: Abu Bakr Jabir Al-Jazairi/Penerbit: Darul Falah

Tags: keistimewaan masjid nabawikeutamaan masjid nabawimasjid nabawi
ShareSendShareTweetShareScan
Advertisements
ADVERTISEMENT
Previous Post

Mengapa Aku?

Next Post

Hajar Aswad Bisa Disentuh secara Virtual dengan Teknologi VR

Saad Saefullah

Saad Saefullah

Lelaki. Tidak terkenal. Menyukai kisah-kisah Nabi dan Para Sahabat.

Terkait Posts

Tanda Kucing Sayang sama Kamu, Kucing

7 Karakter Mulia Pecinta Kucing: Rezekinya Mengalir dari Arah Tak Terduga

9 Juli 2025
Manfaat Tidur di Awal Malam, Bahaya Tidur Sore untuk Kesehatan, Penyebab Tidur Tidak Teratur, Ketindihan, Tidur di Awal Malam, Cara Mengatasi Insomnia, Adab Tidur, Bangun

Kenapa Ada Orang yang Sering Bangun Pukul 3 Pagi?

8 Juli 2025
Cuci Pakaian

Jangan Cuci Pakaian di Sore dan Malam Hari, Kenapa?

8 Juli 2025
Suara

Suara-suara Aneh di Malam Hari, Abaikan Saja

7 Juli 2025
Please login to join discussion

Tulisan Terbaru

Rezeki, Jalan Rezeki, pencuri, Uang Haram, Sedekah

Uang Memang Bisa Beli … tapi Tidak Bisa Beli ….

Oleh Dini Koswarini
10 Juli 2025
0

rumah tangga, suami, istri

Pertengkaran dalam Rumah Tangga, Sebab Suami atau Istri Tidak Puas

Oleh Yudi
10 Juli 2025
0

diabetes

Apakah Terkena Diabetes di Usia Muda Bisa Sembuh?

Oleh Yudi
10 Juli 2025
0

pemimpin, fanatik

Apa Saja Dampak Buruk Terlalu Fanatik Terhadap Pemimpin?

Oleh Yudi
10 Juli 2025
0

Puasa, Sakit Kepala, Darah

Ciri-ciri Darah yang Sudah Rusak yang Bisa Dikenali oleh Diri Sendiri

Oleh Dini Koswarini
10 Juli 2025
0

Terpopuler

Jarang Diketahui Muslim, 5 Hewan Ini Ternyata Tidak Boleh Dipelihara

Oleh Yudi
18 Juni 2024
0
HEWAN, tikus

Pada dasarnya seorang Muslim boleh saja memelihara hewan, tetapi tentu saja yang dibolehkan berdasarkan syariat.

Lihat LebihDetails

Yang Tidak Disukai oleh Istri dari Suami ketika Jima

Oleh Saad Saefullah
6 Juli 2025
0
Jima, Suami

Jima menjadi sarana memperkuat cinta, kasih sayang, dan keharmonisan rumah tangga.

Lihat LebihDetails

Syair yang Membuat Imam Ahmad Menangis

Oleh Saad Saefullah
26 Juli 2019
0
Foto: ABC

Wahai Tuhanku, inilah seorang hamba yang kembali, siapalah yang sanggup menerimanya?

Lihat LebihDetails

Apa Hukum Memalsukan Absen di Tempat Kerja?

Oleh Haura Nurbani
9 Juli 2025
0
Kerja

Pertanyaan: Apa hukum memalsukan absen di tempat kerja dalam pandangan Islam?

Lihat LebihDetails

Cara Singkat Tulis ‘Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam ﷺ di Microsoft Word, Ini Dia

Oleh Saad Saefullah
19 Oktober 2024
1
Nabi Muhammad Keutamaan Membaca Sholawat, Waktu Terbaik Bershalawat, Sholawat, Ciri Fisik Rasulullah, Wasiat Nabi Sebelum Wafat, Cara Bershalawat yang Benar kepada Nabi, Keistimewaan Rasulullah, Kebiasaan Nabi Muhammad ﷺ, Rasulullah

Selain untuk membuat karakter shalawat tersebut, kita juga bisa membuat lafadz Allah (ﷲ), Muhammad (ﷴ), Basmalah (﷽), Jalla Jalaluhu (ﷻ)...

Lihat LebihDetails
Facebook Twitter Youtube Pinterest Telegram

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.