• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Kamis, 11 Agustus 2022
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Berita

Pemerintah Desa Pageurmaneh Desak Pemprov Segera Relokasi Jalur Punclut

Oleh Rifki M Firdaus
4 tahun lalu
in Berita
Waktu Baca: 2 menit baca
A A
0
Jalan Punclut. Foto: Saifal/Islampos

Jalan Punclut. Foto: Saifal/Islampos

35
BAGIKAN

LEMBANG—Akibat Kerap terjadi longsor di jalan Pageurmaneh atau Punclut tepatnya di Kampung Babakan Bandung, Pemerintah Desa Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat mendesak pihak provinsi agar segera memindahkan jalur penghubung Lembang dengan Kota Bandung.

Permintaan tersebut dimaksudkan agar tidak membahayakan warga dan penggunaan jalan yang melalui kawasan tersebut, terlebih lagi kondisinya yang sewaktu-waktu dapat longsor dan menimpa warga atau pengguna jalan.

BACA JUGA: Perda Baru Pemkot Bandung tentang Gedung dan Bangunan: Tempat Ibadah Tidak Boleh ditempatkan di Basement

Agus Ruhidayat selaku. Kepala Desa Pagerwangi mengatakan, pengajuan pengalihan jalur sudah disampaikan ke pihak provinsi sejak tahun 2016 lalu namun belum direspon. Padahal, sejak awal musim hujan kali ini saja sudah terjadi tiga kali longsor.

ArtikelTerkait

4 Fakta di Balik Dilepasnya Pagar Pembatas Kabah

Turki Luncurkan 2 Buku tentang Hagia Sophia

Soal Hak Cipta Citayam Fashion Week, Begini Nasihat Ridwan Kamil ke Baim Wong Dkk

Juli Ditetapkan sebagai Bulan Warisan Muslim Amerika di Utah

“Kami khawatir terjadi longsor yang semakin besar. Seperti pada tahun 2004 lalu ketika longsor menimbun dua orang warga, satu orang di antaranya tewas,” kata Agus Ruhidayat mengungkapkan soal kehawatiran mereka kepada Islampos.com, Senin (7/1/2019).

Jika disetujui, lanjut dia, jalur akan dipindah ke jalan desa yang tidak jauh dari lokasi rawan longsor yang sekarang. Menurut dia, nantinya jalur tersebut akan diperlebar namun sebelumnya mesti dilakukan pembebasan lahan.

“Sekarang lebarnya hanya sekitar 3 meter saja. Saya rasa harus segera, soalnya Jalan Punclut ini selalu ramai, orang-orang sini sudah tahu bahaya, tetapi orang luar belum tentu, kalau lihat langsung, kebayang gimana bahayanya lewat jalur ini,” ujarnya.

Babinsa Desa Pagerwangi Sertu Sukaedi mengungkapkan, longsor di Jalan Punclut menyebabkan adanya jurang menganga sedalam lebih dari 50 meter dan lebar 100 meter. Jarak antara jurang dengan badan jalan kini hanya tinggal tersisa 1-2 meter.

“Longsornya sudah bertahun-tahun, sudah lama. Dulunya itu hanya selokan biasa seukuran 1 meter, tapi akibat terus-terusan longsor, sekarang jadi tambah membesar hingga membentuk jurang,” ungkapnya.

Bhabinkamtibmas Desa Pagerwangi Brigpol Ridwansyah menambahkan, pihak kepolisian sudah memasang garis polisi guna mencegah warga mendekati lokasi longsor. Menurut dia, pengguna jalan khususnya jarang mengetahui jika di pinggir jalan itu terdapat longsor karena terhalang semak belukar.

“Di bawahnya ada saluran air, kalau turun hujan, tanahnya bisa ambles. Dari getaran kendaraan yang lewat Jalan Punclut juga mungkin bisa menimbulkan longsor,” terangnya.

BACA JUGA: Terjadi Kecelakaan Beruntun di KM 99 Tol Purbaleunyi, Arah Bandung Macet

Sementara itu, untuk memantau lokasi, aparat pemerintahan desa serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas harus memutar melalui lahan pertanian warga agar bisa melihat jurang tersebut.

Diperkirakan, jurang akibat longsoran memiliki kedalaman sekitar 70 meter dan panjang mencapai 200 meter. Demi keamanan, para petani sudah diminta jangan beraktifitas di sekitar jika hujan turun di lokasi karena tanah di sekitarnya terasa cukup gembur sehingga bisa memicu longsor susulan. []

REPORTER: SAIFAL

Advertisements
Tags: jalanlongsorPunclutrelokasi
Share35SendShareTweetShare
Advertisements



ADVERTISEMENT
Previous Post

Dituding Ikut Campur Masalah Negara, Diplomat PBB Diusir dari Somalia

Next Post

Dari Rp80 Juta, Vanessa Angel Disebut Polisi Kebagian Segini

Rifki M Firdaus

Rifki M Firdaus

Terkait Posts

pagar pembatas kabah, kabah masjidil haram haji hadis tentang haji

4 Fakta di Balik Dilepasnya Pagar Pembatas Kabah

6 Agustus 2022
hagia sophia

Turki Luncurkan 2 Buku tentang Hagia Sophia

6 Agustus 2022
Citayam Fashion Week

Soal Hak Cipta Citayam Fashion Week, Begini Nasihat Ridwan Kamil ke Baim Wong Dkk

25 Juli 2022
bulan warisan muslim, tokoh muslim dalam kalender, Sya'ban, amalan pahala kalender

Juli Ditetapkan sebagai Bulan Warisan Muslim Amerika di Utah

25 Juli 2022
Please login to join discussion
Facebook Twitter Youtube Pinterest

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist