• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Minggu, 5 Februari 2023
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Syi'ar

Besarnya Dosa Berbuat Fitnah

Oleh Yudi
2 tahun lalu
in Syi'ar
Waktu Baca: 3 menit baca
A A
0
akibat perbuatan maksiat

Foto: Unsplash

0
BAGIKAN

FITNAH adalah salah satu penyakit lisan yang sering terdengar di telinga kita. Arti fitnah secara sempit adalah memberikan tuduhan palsu dan tidak berdasar yang akhirnya membuat malu orang yang terkena fitnah.

Dalam terminologi syar’i, fitnah disebut dengan An Namimah.Yaitu menyebarkan-nyebarkan berita di antara manusia untuk memburuk-burukan seseorang dan menanamkan permusuhan, kebencian dan kedengkian.

Allah SWT berfirman:

“Yang banyak mencela, yang kian ke mari menghamburkan fitnah” (Q.S Al Qalam: 11)

ArtikelTerkait

2 Hukum Memutihkan Kulit

Rasulullah dan Uang 8 Dirham

Keutamaan Shalat Sunnah 12 Rakaat Setiap Hari: Bangun Rumah di Surga

Larangan Buang Air Panas di Lubang Kamar Mandi

BACA JUGA: Anak Bisa Menjadi Fitnah Dunia

Asbab Nuzul Ayat

Ayat diatas merupakan petikan sifat orang yang memusuhi da’wah Rasulullah SAW dan para sahabatnya, yang dilarang oleh Allah swt untuk diikuti.

Lebih lengkapnya, Allah SWT berfirman, “Dan janganlah kamu ikuti setiap orang yang banyak bersumpah lagi hina, yang banyak mencela, yang kian ke mari menghambur fitnah, yang sangat enggan berbuat baik, yang melampaui batas lagi banyak dosa, yang kaku kasar, selain dari itu, yang terkenal kejahatannya, karena dia mempunyai (banyak) harta dan anak” (Q.S Qalam: 10-14 ).

Para mufassir berbeda pendapat tentang siapa yang dimaksud dalam ayat tersebut. Ada yang berpendapat, bahwa orang tersebut adalah Al Akhnas bin Syariq Ats Tsaqafi, rekan Bani Zahrah.

Pendapat lain mengatakan,ayat diatas turun untuk Al Aswad bin Abd Yaghuts Az Zuhri. Tapi yang mashyur, bahwa yang dimaksud ayat tersebut adalah Al Walid bin Al Mughirah (Lihat:tafsir Ibnu Jarir XII/184 dan 186, Tafsir Ibnu Katsir V/124-125 dan Tafsir Al Munir XXIX/50-51 ).

Tidak terlalu penting bagi kita persisnya siapa yang dimaksud ayat diatas.Yang penting, bahwa mereka bertiga, dan terutama Al Wahid bin Al Mughirah, adalah orang-orang yang berada di garda terdepan dalam menyebar fitnah.

Mereka memiliki track record terburuk dalam mebuat makar terhadap Rasulullah SAW dan orang-orang yang beriman. Mereka selalu menghadang arus da’wah dan menghalangi semua program dan aktivitas di jalan Allah.

Dan mengingat relevansi Al-Quran untuk semua zaman dan makan (tempat), maka ancaman bagi mereka tentu juga berlaku siapa saja yang memusuhi dan memerangi da’wah dan aktivis da’wah dimana saja dan kapan saja.

BACA JUGA: Memfitnah Sesama Muslim, Ini Balasannya

Ancaman bagi Penyebar Fitnah

Sesungguhnya fitnah adalah perbuatan yang sangat kejam. Wal fitnatu asyaddu mina’l qatl, dan fitnah itu lebih kejam dan lebih besar bahayanya dari pembunuhan. Demikian penegasan Allah SWT dalam QS Al Baqarah (2) ayat 191.

Sebab, pengaruh fitnah sangat besar dan dampaknya sangat luas. Jika gelombang tsunami memporakporandakan satu wilayah provinsi.

Maka, fitnah dapat membuat gempar seluruh pelosok negeri. Bahkan dunia pun bisa digoyang dengan fitnah, jika melihat kecanggihan teknologi saat ini.

Fitnah adalah salah satu penyakit lisan yang sering terdengar di telinga kita. Arti fitnah secara sempit adalah memberikan tuduhan palsu dan tidak berdasar yang akhirnya membuat malu orang yang terkena fitnah.

Dalam terminologi syar’i, fitnah disebut dengan An Namimah.Yaitu menyebarkan-nyebarkan berita di antara manusia untuk memburuk-burukan seseorang dan menanamkan permusuhan, kebencian dan kedengkian.

Penyebar fitnah sangat pantas diancam dengan berbagai macam ancaman, di antaranya:

1. Diberi gelar ‘Manusia Terburuk’

Karena sering memburuk-burukan orang lain, maka penyebar fitnah diberi gelar oleh Rasulullah saw dengan seburuk-buruk manusia. Beliau bersabda, “Inginkah kalian aku beritahukan mansia terburuk diantara kalian?”

Para sahabat menjawab: Ya, Beliau SAW bersabda, “Yaitu orang-orang yang ke sana ke mari menyebar fitnah, yang memecah belah di antara orang yang saling mencintai dan meniupkan aib kepada orang-orang yang tidak berdosa/bersalah”. (HR Ahmad).

2. Disiksa di alam kubur

Suatu ketika Rasulullah SAW melewati dua kuburan, lalu beliau bersabda “Sesungguhnya keduanya saat ini sedang disiksa, dan keduanya tidak disiksa karena melakukan dosa besar. Adapun salah seorang dari keduanya, dulunya berjalan (kesana kemari) menghambur fitnah. Sedangkan yang satunya tidak bersih selesai kencing.” (HR. Bukhari dan muslim).

Bagi kebanyakan orang, kedua perbuatan tersebut dianggap sepele. Tapi, ternyata dapat membuat pelakunya sengsara di alam kubur.

3. Tidak akan masuk surga

Sungguh merana dan sengsara sekali orang yang suka menyebar fitnah, gosip dan isu. Sebab, ia diharamkan menikmati berbagai macam kenikmatan abadi di surga. Nabi SAW bersabda, “Tidak akan masuk surga Nammaam (orang yang suka menyebar fitnah)” (HR Bukhari dan Muslim).

BACA JUGA: Ketika Rasulullah Melihat Berbagai Macam Fitnah Terjadi di Sela Rumah-rumah

Keluarga Penyebar Fitnah

Ayat di atas, sesungguhnya juga memberikan pemahaman kepada kita agar mewaspadai, jangan sampai ada keluarga kita yang hobinya menyebar fitnah. Sebab, Al-Qur’an telah menyampaikan kepada kita prototipe keluarga penyebar fitnah, seperti yang terjadi pada istrinya nabi Nuh dan Nabi Luth As.

Juga secara spesifik  disebut oleh Al-Qur’an yaitu istri Abu Lahab.  Kesemuanya dibalas oleh Allah dengan neraka. Sebagaimana Firman Allah SWT, “Dan (begitu pula) Istrinya, pembawa kayu bakar” (QS. Al-Lahab: 4)

Dalam bahasa Arab “pembawa kayu bakar” adalah mazaj  (kiasan) bagi penyebar fitnah. Istri Abu Lahab dijuluki seperti itu, karena ia selalu menyebar fitnah kesana-kemari untuk menjelek-jelekan Rasulullah dan kaum muslimin.

Karenanya, mari kita bina dan kondisikan keluarga kita menjadi orang-orang yang pandai mensyukuri nikmat Allah dan selalu membersihkan hati sehingga terhindar dari sifat-sifat tercela seperti fitnah. []

Sumber: Ummi/Penulis: Ahmad Kusyairil Suhail, MA

 

Tags: bahaya fitnahdosadosa fitnahfitnah akhir zaman
ShareSendShareTweetShare
Advertisements
ADVERTISEMENT
Previous Post

Yahudi Bersenjata Gerebek Makam Nabi Musa

Next Post

Hand Sanitizer Mengandung Alkohol, Apa Hukumnya?

Yudi

Yudi

Terkait Posts

hukum memutihkan wajah Pondasi untuk menemukan tujuan hidup nasihat tentang kecantikan, Cara Halal untuk Mempercantik Diri, Qadha atau Fidyah

2 Hukum Memutihkan Kulit

5 Februari 2023
sahabat yang diberi gelar abu yahya, Rasulullah, Ra

Rasulullah dan Uang 8 Dirham

5 Februari 2023
berapa jumlah rakaat shalat dhuha Keutamaan Shalat Dhuha waktu shalat dhuha, Hikmah Shalat, Keutamaan Sholat Qobliyah Subuh, shalat, Keutamaan Shalat Dhuha, Tata Cara Shalat Dhuha, Cara Shalat Taubat, Keutamaan Sunnah Qabliyah Shubuh, Keutamaan Shalat Sunnah, jenis sujud, Cara Sujud yang Benar, Cara Sujud yang Benar dalam Shalat, Keutamaan Shalat Sunnah

Keutamaan Shalat Sunnah 12 Rakaat Setiap Hari: Bangun Rumah di Surga

3 Februari 2023
Larangan Buang Air Panas di Lubang Kamar Mandi

Larangan Buang Air Panas di Lubang Kamar Mandi

3 Februari 2023
Please login to join discussion

Terbaru

Malaikat Maut, Perlakuan Istimewa Malaikat pada Orang Beriman, Malaikat Jibril Bersayap, Nabi Yakub, Fakta Malaikat Mikail, Malaikat Jibril

Mengapa Ada Malaikat yang Membantu, Padahal Allah SWT Maha Kuasa?

Oleh Eneng Susanti
5 Februari 2023
0

Malaikat diciptakan untuk mengemban tugas tertentu. Dengan demikian, malaikat berperan tak ubahnya berperan layaknya robot.

jokowi, gibran

Warga Solo Ngeluh Pajak PBB Naik Drastis, Gibran: Pengin Diskon? Bisa

Oleh Yudi
5 Februari 2023
0

Merespons keluhan warga itu, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyebut ada stimulus kenaikan pajak bumi dan bangunan (PBB).

pramugari

Soal Kontroversi Larangan Jilbab bagi Pramugari, Wapres Ma’ruf Amin Buka Suara

Oleh Yudi
5 Februari 2023
0

PT Garuda Indonesia melakukan diskusi intensif bersama stakeholder terkait mengenai kesiapan penggunaan jilbab bagi seragam pramugari.

hukum memutihkan wajah Pondasi untuk menemukan tujuan hidup nasihat tentang kecantikan, Cara Halal untuk Mempercantik Diri, Qadha atau Fidyah

2 Hukum Memutihkan Kulit

Oleh Eneng Susanti
5 Februari 2023
0

menurut syariat, ada dua hukum memutihkan kulit

Terpopuler

Warga Solo Ngeluh Pajak PBB Naik Drastis, Gibran: Pengin Diskon? Bisa

Oleh Yudi
5 Februari 2023
0
jokowi, gibran

Merespons keluhan warga itu, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyebut ada stimulus kenaikan pajak bumi dan bangunan (PBB).

Lihat Lebih

Soal Kontroversi Larangan Jilbab bagi Pramugari, Wapres Ma’ruf Amin Buka Suara

Oleh Yudi
5 Februari 2023
0
pramugari

PT Garuda Indonesia melakukan diskusi intensif bersama stakeholder terkait mengenai kesiapan penggunaan jilbab bagi seragam pramugari.

Lihat Lebih

Cara Singkat Tulis ‘Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam ﷺ di Microsoft Word, Ini Dia

Oleh Saad Saefullah
30 September 2020
1
Nabi Muhammad Keutamaan Membaca Sholawat, Waktu Terbaik Bershalawat, Sholawat, Ciri Fisik Rasulullah, Wasiat Nabi Sebelum Wafat, Cara Bershalawat yang Benar kepada Nabi, Keistimewaan Rasulullah

Selain untuk membuat karakter shalawat tersebut, kita juga bisa membuat lafadz Allah (ﷲ), Muhammad (ﷴ), Basmalah (﷽), Jalla Jalaluhu (ﷻ)...

Lihat Lebih
Facebook Twitter Youtube Pinterest

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

Update Contents
Islampos We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications