MESIR—Kampanye Rakyat Mesir untuk Boikot Israel (BDS Egypt) dikabarkan telah mengumumkan dukungannya pada aksi mogok makan yang dilakukan oleh ribuan tawanan Palestina di penjara-penjara Israel.
Menurut laporan PIC, BDS Egypt telah menggelar seminar di Kairo untuk mendukung tawanan yang memprotes kebijakan Israel pada Ahad (7/5/2017). Dalam seminar ini dibahas sejumlah hal khususnya tentang aksi mogok tawanan Palestina di dalam penjara Israel. BDS Egypt menegaskan penentangan mereka pada normalisasi dan mengecam upaya untuk memberangus isu Palestina.
BDS Egypt menyatakan bahwa harapan datang dari dalam penjara Israel melalui aksi mogok makanan oleh para tawanan. Para peserta seminar menyerukan pentingnya mendukung para pejuang di dalam penjara Israel dengan segala cara.
BDS Egypt didirikan pada 8 April 2015. Tergabung dalam kampanye ini para tokoh independen dan perwakilan dari berbagai partai politik Mesir serta asosiasi profesi dan pekerja. []